Latest News

Mau Cerdas ? Inilah 10 Tips Untuk Meningkatkan Kecerdasan


Beberapa orang mungkin pernah berpikir kenapa ' aku kurang cerdas', ' aku kurang cermat', 'aku kurang pandai'. Tapi ketahuilah tidak ada satupun manusia yang tercipta di dunia ini dengan terlahir "bodoh", yang ada mereka hanya malas atau kurang mendapatkan didikan yang bermanfaat. Bahkan mereka yang (maaf) penyandang disabilitas. Gak percaya ? mungkin bisa simak ini terlebih dahulu Tidak Gampang Menyerah Terhadap Kekurangan .

Namun tau kah kamu kalau sebetulnya ada beberapa cara untuk meningkatkan kecerdasaan agar lebih tajam. Untuk mendapatkannya mulailah aktif merawat dan meningkatkan kemampuan. Salah satunya adalah melakukan hal-hal di luar kebiasaan.


INILAH 10 TIPS UNTUK MENINGKATKAN KECERDASAN OTAK ANDA



1. Ubah Rutinitas


Melakukan kebiasaan-kebiaasaan seperti biasanya dengan berlawanan, sebagai contoh menyikat gigi dengan tangan kiri ( jika anda bukan kidal ), berjalan mundur, dan lakukan apapun yang ‘ menyimpang ‘ dari kebiasaan anda setiap hari. Tapi ingat tetap lah bernapas, karena bernapas tidak mengenal menyimpang ataupun tidak. Dengan melakukan hal-hal tersebut anda akan merangsang area-area baru di otak dan mendorongnya untuk membuat koneksi–koneksi baru.



2. Pastikan Tujuh Jam Tidur


Sudah sangat banyak informasi yang menyarankan untuk istirahat yang cukup, untuk ukuran orang dewasa sangat disarankan agar tidur selama tujuh jam. Penelitian juga menunjukkan bahwa orang-orang yang tidur selama tujuh jam menunjukkan aktifitas otak yang secara signifikan lebih besar dari mereka yang tidak. Karena kurang tidur dapat menghambat proses belajar, kosentrasi dan memori. Kurang tidur juga dapat menyebabkan penuan dini, dan kurang tidur juga membunuh sel-sel dalam otak secara perlahan.


3. Liukkan Tubuh


Tidak semua aktifitas yang berbau olahraga memliki variasi yang baik untuk stimulasi otak, tetapi dengan melakukan gerakan menari semaunya sudah tercukupi untuk otak anda. Karena menari menuntut banyak hal, mulai dari koordinasi, pengaturan, sampai perencanaan dan penilaian.



4. Puaskan Dahaga 


Otak kita terdiri dari 80% air, jadi jangan biarkan diri kamu kekurangan cairan, karena sel-sel saraf yang kamu miliki tidak akan dapat berfungsi dengan baik. Para ahli kesehatan menyarankan agar minum delapan gelas per hari serta hindari minuman beralkohol dan kafein yang berlebihan.



5. Tenangkan Otak


Buatkah pikiran yang tenang, karena dengan ketenangan fungsi otak juga semakin baik. Pikiran yang tenang, jernih dan bebas stres juga dapat dilakukan dengan pernafasan perut yang bersifat meditatif. Caranya dengan mengambil nafas perlahan hingga perut anda membusung kayak orang hamil, lalu ucapkan kata "satu" ketika kamu menghembuskan nafas, ulangi lah langkah tersebut selama sepuluh menit.



6. Membaca dan Ikut Klub Buku


Membaca akan merangsang otak anda, dengan membaca kamu juga akan memiliki banyak pengetahuan baru, selain itu otak kamu juga akan melakukan pengolahan dan penyimpanan informasi baru. Selain itu dengan mengikuti klub buku maka kamu akan mendapatkan aspek sosial dari bertemu orang-orang yang ada dalam komunitas tersebut sehingga dapat menambah dinamika lain yang menguatkan fungsi kognitif.



7. Membuang Pikiran Negatif


Pikiran negatif memang sangat berdampak buruk bagi kesehatan, bahkan juga untuk otak anda, pikiran negatif yang datang secara otomatis dapat melukai area otak yang bertanggung jawab terhadap kecemasan. Pikiran negatif juga meningkatkan produksi hormon stress, yang bisa membunuh sel-sel otak anda. Jadi, setiap kali pikiran negatif muncul dan merasuki kepala anda, tuliskan di selembar kertas dan susunlah strategi untuk mengoreksinya, atau kamu dapat melakukan penenangan otak seperti poin ke 5 di atas.



8. Memilih Obat Nyeri yang Tepat


Tidak jarang seseorang mengalami nyeri pada tubuhnya seperti sakit kepala, sakit gigi, nyeri haid, nyeri otot, atau arthritis, dan tidak jarang juga mengatasinya dengan memakan obat anti nyeri seperti obat ibuprofen. Namun menurut beberapa studi terbaru,  pria yang mengkonsumsi ibuprofen punya kemungkinan 44% lebih sedikit untuk mengalami Alzheimer ketimbang mereka yang tidak.

Dan waspadalah dengan penggunaan obat asetaminofen. Obat tersebut dapat mengganggu fungsi hati dan mengurangi produksi antioksidan bernama glutation dalam tubuh, yang penting bagi fungsi otak.

* Penyakit Alzheimer adalah kondisi kelainan yang ditandai dengan penurunan daya ingat, penurunan kemampuan berpikir dan berbicara, serta perubahan perilaku pada penderita akibat gangguan di dalam otak yang sifatnya progresif atau perlahan-lahan.



9. Batasi TV


Beberapa ilmuwan mengungkapkan bahwa kaum pria yang menonton televisi lebih dari dua jam sehari memiliki resiko yang secara signifikan lebih tinggi terhadap Alzheimer dibanding mereka yang menonton kurang dari itu.

Kebanyakan menonton memang kurang bagus, bahkan untuk kesehatan tubuh, telitilah terhadap jenis tontonan yang di tonton, hindari lah menonton film alay yang sedang marak bergentayangan di pertelevisian Indonesia. Karena selain dapat memperburuk kesehatan juga dapat merusak kejiwaan anda.

Penyakit Alzheimer adalah kondisi kelainan yang ditandai dengan penurunan daya ingat, penurunan kemampuan berpikir dan berbicara, serta perubahan perilaku pada penderita akibat gangguan di dalam otak yang sifatnya progresif atau perlahan-lahan.



10. Bercintalah

cuma ilustrasi jangan baper
Bercinta memang memiliki banyak manfaat, namun jika berlebihan juga dapat berakhir fatal. Pria yang bercinta setidaknya sebanyak dua kali dalam seminggu memiliki kencendrungan 50% lebih sedikit untuk mengalami serangan jantung ketimbang mereka yang berhubungan seks lebih jarang. Karena apa yang baik bagi jantung, maka baik juga bagi otak. Tidak hanya itu, efek bercinta juga dapat melepaskan zat kimia menyenangkan yang dapat melawan stress.




SEKIAN DAN TERIMA AURA KASIH APA ADANYA



SEMOGA BERMANFAAT DAN MENAMBAH WAWASAN SERTA PENGETAHUAN