Latest News

7 Cara Untuk Meningkatkan Kemampuan Otak


Pernahkah kamu berpikir tentang otak kamu ? kalau pernah, kamu pasti pernah berpikir otak ku kok kekuatannya luar biasa ya, atau kemampuan otakku sekarang kok tidak seperti yang dulu lagi ya.

Disini kita mencoba membeberkan beberapa fakta yang dimiliki oleh otak kita sendiri. Faktanya rata-rata manusia hanya menggunakan 10% dari kapasitas otak yang dimilikinya dan otak kita merupakan pusat komando untuk sistem saraf pusat dan juga melayani manusia dengan kemampuan fisik dan kognitif.


Namun seiring berjalannya waktu atau usia yang kita miliki dapat mengakibatkan pelemahan fungsi otak yang kita miliki selain itu pelemahan fungsi otak juga dapat disebabkan oleh jarangnya kita berpikir untuk berinvestasi meningkatkan kemampuan otak kita.

Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk meningkatkan kemampuan otak dan mencegah pelemahan kemampuan otak yang kita miliki karena usia. Sebagai catatan otak yang kita meliki layanya otot, agar kemampuan otak kita dapat dtingkatkan fungsinya kita hanya perlu melatihnya secara teratur.


Berikut adalah 7 cara jitu yang dapat meningkatkan kekuatan otak anda, sekaligus kecerdasan anda!



1. Tidur yang Cukup


Penurunan kemampuan otak dapat disebabkan oleh kurangnya jam tidur. Menurut sebuah penelitian orang-orang yang tidurnya hanya tiga hingga empat jam dalam sehari dapat melemahkan ingatan dan juga kemampuannya. Sehingga sangat disarankan untuk tidur yang cukup, peneliti menyarankan agar kita tidur paling tidak selama 7-8 jam dalam sehari.



2. Puaskan Dahaga


Hampir sama dengan darah, 80% otak yang kita miliki terdiri dari air, sehingga jika otak kita terhidrasi dapat mengakibatkan sel-sel saraf pada otak tidak dapat berfungsi dengan baik. Jika kebiasan ini berlansung cukup lama dapat memperburuk kinerja dan memperlemah funsi otak.

Untuk mecagah hal tersebut sangat disarankan untuk minum delapan gelas air putih dalam sehari serta hindari mengkonsumsi alkohol dan kafein secara berlebihan.



3. Tenangkan Otak


Penuruan fungsi otak juga dapat disebabkan oleh situasi diri kita seperti stres, depresi dan kecemasan. Jadi untuk mendapatkan pikiran yang tenang, jernih dan bebas dari stres, depresi dan kecemasan. ada sebuah cara yang dapat dilakukan yakni pernafasan perut caranya ambil nafas perlahan hingga perut (bukan dada) busungkan dada lalu ucapkan sebuah kalimat ketka menghembuskan nafas. Ulangi cara tersebut sampai sepulih menit. 



4. Ubah Rutinitas


Meningkatkan fungsi otak juga dapat dilakukan dengan cara merubah rutinitas atau kebiasan yang sering kita lakukan. Contoh sederhana yang dapati dilakukan adalah menyikat gigi dengan tangan yang berbeda seperti biasanya (tangan kanan menjadi tangan kiri dan sebaliknya).

Selain itu dapat juga dilakukan dengan cara berjalan mundur atau berlari mundur ketika joging, dan juga dapat dilakukan dengan melakukan hal yang menyimpang dari kebiasaan anda setiap hari. Dengan melakukan hal tersebut anda akan merangsang area-area baru di otak mendorongnya untuk membuat koneksi-koneksi baru di dalamnya.



5. Melakukan Hubungan Sex


Ternyata melakukan hubungan sex dapat membantu anda dalam meningkatkan kemapuan otak. Hal ini dapat terjadi karena dengan melakukan seks anda dapat melepaskan zat kimia menyenangkan yang sangat baik untuk melawan stress.

Selain itu seks juga dapat membuat perasaan anda menjadi lebih baik yang mendorong kepercayaan diri dalam melakukan kegiatan sehari-hari sehingga terasa lebih menyenangkan dan hal tersebut baik karena sedikitnya tekanan dalam berpikir.




6. Berpikir Positif


Dengan berpikir positif maka kita secara lansung mencegah terjadinya kerusakan pada sel-sel otak. Kerusakan pada sel otak dapat meyebabkan terjadinya kecemasan yang berlebihan dan meningkatkan produksi hormon stress.

Selain baik untuk otak, berpikir positif juga sangat baik untuk kesehatan jantung, karena dengan berpikir positif diri kita akan menjadi tenang dalam menjalani aktifitas dalam sehari-hari.


7. Memiliki Rasa Ingin Tahu yang Tinggi



Untuk memiliki rasa ingin tahu yang tinggi anda dapat mecoba hal yang sederhana seperti menghindari menerima segela sesuatu dengan apa adanya dan menumbuhkan keinginan mencari solusi sendiri terhadap permasahalan yang sedang dihadapi.

Karena dengan memiliki rasa ingin tahu yang tinggi terhadap sesuatu hal akan membuat otak kita bekerja lebih aktif dari biasanya sehingga merangsang sel-sel dalam otak kita untuk berinovasi dan menciptakan ide-ide baru. Selain itu orang yang memiliki rasa ingin tahu tinggi juga memiliki kemampuan mengingat lebih baik dari pada mereka yang menerima segala sesuatu dengan apa adanya.